Menu

Dark Mode
Gubernur Khofifah Pastikan 453 Ribu Dosis Vaksin PMK Didistribusikan ke Seluruh Daerah demi Ketahanan Peternakan Jatim Sekjen Kemkomdigi: Agentic AI Strategis untuk Kebijakan Publik Presisi TKA 2026 Jadi Instrumen Evaluasi Pendidikan Dasar Menko Pangan Soroti Peran Energi dalam Ketahanan Pangan Pemerintah Perkuat Peran Industri Lokal di Sektor Semikonduktor Momentum Koreksi IHSG untuk Perkuat Pasar Modal Indonesia

Berita

Gubernur Khofifah Turun Langsung Pastikan Taman Apsari Bersih dan Pulih Pasca Pesta Rakyat

badge-check


Gubernur Khofifah Turun Langsung Pastikan Taman Apsari Bersih dan Pulih Pasca Pesta Rakyat Perbesar

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa turun langsung membersihkan area Taman Apsari di depan Gedung Negara Grahadi, Surabaya, usai pesta rakyat peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan RI, Senin (18/8) tengah malam.

Khofifah tak sendiri. Ia mengajak Sekretaris Daerah Provinsi Jatim Adhy Karyono serta seluruh kepala perangkat daerah. Mereka bergabung bersama petugas kebersihan BPBD Jatim dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya.

"Saya mengajak teman-teman Kepala OPD Pemprov Jatim turun langsung, agar kawan-kawan tim kebersihan bisa lebih cepat selesai pekerjaannya,” ujar Khofifah usai memunguti sampah di area taman.

Pihaknya menegaskan, area sekitar Grahadi dan Jalan Gubernur Suryo harus kembali clean and clear . Dengan kantong plastik di tangan, Khofifah bahkan memimpin langsung proses pembersihan di tengah sisa keramaian.

“Setiap selesai kegiatan, area harus langsung dibersihkan agar  jalan segera   bisa digunakan kembali,” tegasnya.

"Kemarin setelah Habib Syech itu tiga kali proses, setelah disapu disemprot, setelah disemprot disapu lagi, jadi ada tiga kali proses," sebutnya menambahkan.

Khofifah juga menegaskan bahwa Pemprov Jatim akan menanggung penuh perbaikan taman yang rusak akibat injakan ribuan penonton pesta rakyat. Ia mengaku telah berkoordinasi dengan Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi untuk mengidentifikasi kerusakan serta tanaman yang perlu diganti.

“Terkait taman saya sudah berkoordinasi dengan Pak Walikota Surabaya. Dan desain taman nanti juga tetap mengikuti yang sebelumnya,” katanya.

Khofifah juga menyampaikan bahwa pesta rakyat kali ini yang melibatkan pengisi acara NDX AKA benar-benar mampu menarik dan menghibur semua kalangan. Masyarakat tumpah ruah memadati sepanjang jalan Gubernur Suryo Surabaya.

"Saya melihat NDX luar biasa, tetapi bahwa sesungguhnya semangat memperingati HUT ke-80 Kemerdekaan RI ini adalah sebuah gravitasi besar bagaimana cara kita meramaikannya, dan memeriahkanya," terangnya.

Sementara itu, Kepala DLH Jatim Nurkholis memastikan pembersihan area Grahadi dan sekitarnya segera selesai. Ia juga menyampaikan kalau pihaknya terus berkoordinasi dengan DLH Kota Surabaya.

“Kami juga sudah koordinasi dengan DLH Kota Surabaya. Perbaikan taman segera mulai dikerjakan,” ujarnya.

Baca Lainnya

Donasi Masyarakat Capai Rp1,1 Miliar, Baznas Jombang Perkuat Aksi Kemanusiaan

6 January 2026 - 13:06 WIB

Gubernur Khofifah Apresiasi Sinergi 38 Kabupaten/Kota dan BPH Migas, Pastikan Rekomendasi BBM Bersubsidi via XStar 2026 Sesuai Regulasi Hilir Energi Nasional

4 January 2026 - 02:09 WIB

Gubernur Khofifah: Kesantunan dan Doa Orang Tua Kunci Kesuksesan Valen Juara D’Academy 7

1 January 2026 - 07:12 WIB

Berita Populer di Berita